02 April 2022 2572x
Berapa Kali Pompa Senapan Angin Uklik? Sebuah pertanyaan yang mungkin membuat orang penasaran, terutama bagi orang yang baru pertama kali membeli senapan uklik. Bagi para bediler, membeli senapan angin berkualitas merupakan sebuah hal yang tidak bisa ditawar. Senapan yang berkualitas akan mengantarkan orang tersebut untuk mendapatkan hewan buruan. Sebaliknya, ketika dia membawa senapan angin yang kualitasnya di bawah rata-rata, dia akan kesulitan selama berburu. Meskipun misalnya kamu merupakan seseorang yang memiliki kemampuan menembak yang bagus, dengan senapan di bawah rata-rata kamu akan mengalami kesulitan. Bisa jadi kamu malah tidak berhasil mendapatkan hewan buruanmu dan pulang dengan tangan kosong. Untuk itu sangat penting dalam memilih senapan angin. Ada banyak senapan angin pompa yang terkadang membuat orang bingung memilih mana senapan angin yang harus mereka beli. Apalagi jika orang tersebut baru pertama kali membeli senapan angin uklik atau pompa. Orang tersebut juga akan bertanya kira-kira berapa kali pompa senapan angin uklik tersebut.
Seperti penjelasan kami sebelumnya bahwa ada banyak jenis senapan angin uklik. Salah satu yang terbaik dan saat ini menjadi primadona para bediler adalah Goppul Night Furry. Sebuah senapan angin terbaik dari Indosniper yang kualitasnya tidak perlu kamu ragukan.
Lalu berapa kali pompa senapan angin uklik Goppul? Perlu kamu tahu bahwa ini merupakan sebuah senapan angin yang terkenal akan kekuatannya. Senapan angin jenis uklik yang powerful dan mampu melumpuhkan target hanya dengan sekali tembak.
Sementara itu, berkaitan dengan berapa banyak kamu harus memompa senapan ini maka cukup lima kali saja. Dengan hanya lima kali pompa, kamu sudah bisa menjangkau jarak kurang lebih 50 meter. Inilah yang menjadi keunggulan dari senapan tersebut sehingga membuat banyak yang tertarik ingin membelinya.
Kemudian untuk maksimal kamu bisa memompa Goppul Night Furry adalah sebanyak 12 kali. Ini merupakan senapan angin yang laras yang terbuat dari baja. Alurnya 12 dengankaliber sebesar 4,5 mm. Di tangan bediler profesional, Goppul Night Furry mampu menjangkau jarak hingga mencapai 70 meter.
Tingkat akurasi dari senapan ini juga tetap terjaga. Kamu bisa membandingkannya dengan senapan merek lain. Kamu akan menemukan bahwa Goppul memang berada di level yang berbeda untuk harga yang hampir sama dan bahkan Goppul harganya cenderung lebih murah.